Predictive Maintenance Adalah: Perlunya Predictive Maintenance Untuk Kepentingan Bisnis
December 6, 2023
Mengenal Lebih Dalam Software Ansys Fluent
December 8, 2023

Manfaat Hingga Cara Kerja IoT Untuk Kemajuan Bisnis

Optimaxx – Internet of Things merupakan hal yang menjadi salah satu fokus pada industri karena akan memberikan banyak sekali manfaat untuk kemajuan bisnis yang bisa didapatkan. Hal tersebut membuat cara kerja IoT ramai digunakan dalam banyak bidang untuk kehidupan sehari-hari hingga juga untuk keperluan kelancaran bisnis. Untuk lebih mengenal mengenai internet of things, bisa membaca penjelasannya dengan mudah yang ada di bawah ini.

Pengertian Mengenai Cara Kerja IoT

Hal yang perlu diketahui pertama kali tentu saja apa itu IoT atau internet of things. Pengertian secara mudah dari IoT sendiri merupakan teknologi pintar yang diaplikasikan dalam perangkat elektronik. Perangkat pintar tersebut memberikan keuntungan dengan peralatan yang diaplikasikannya menjadi bisa dikendalikan dari jarak jauh sehingga tidak perlu menggunakan bantuan tenaga manusia. IoT ini mempunyai kecanggihan yang akan bisa didapatkan dari penerapannya yang sudah banyak digunakan di berbagai kota di dunia untuk mempunyai pengaturan dari perangkat yang dikendalikan di kota tersebut.

Internet of things ini sendiri ditemukan untuk pertama kalinya pada tahun 1832 dengan konsep elektromagenetik telegraf. Alat telegraph tersebut bisa digunakan untuk komunikasi langsung menggunakan dua perangkat yang mengandalkan dengan sistem elektrik. Kemudian pada perkembangannya, internet ditemukan pada 1960-an sehingga bisa membuat IoT dalam penerapannya ke berbagai peralatan elektronik dapat dilakukan.

Pada tahun 1990 misalnya, ditemukan toaster yang terhubung dengan internet oleh John Romkey menggunakan IP protocol. Sedangkan untuk istilah IoT sendiri baru digunakan oleh Kevin Ashton pada tahun 1999 untuk pertama kalinya. Perkembangan internet of things hingga saat ini tersebut mempunyai perkembangan yang pesat terutama karena teknologi dan juga banyaknya alat-alat yang digunakan untuk memudahkan pekerjaan manusia. Contohnya seperti teknologi watermarking digital, kode QR untuk pembayaran, barcode, dan masih banyak lainnya.

Komponen Yang Dipunyai Dalam Cara Kerja IoT

Untuk mengenal mengenai IoT ini lebih lengkap juga perlu mengetahui mengenai komponen yang dipunyai yaitu sebagai berikut:

  • Komponen yang pertama adalah sensing dan embed yang digunakan untuk penginderaan pada IoT untuk sensing, sedangkan embed digunakan untuk tertanamnya.
  • Komponen lainnya adalah konektivitas yang mempunyai fungsi untuk bisa menggabungkan perangkat, sensor, cloud sehingga dapat menghasilkan tindakan.
  • Komponen IoT Cloud memberikan fungsi untuk bisa digunakan sebagai fasilitas yang hubungannya dengan data.
  • Komponen IoT data analytic memberikan fungsi untuk bisa melakukan analisis data analog.
  • Komponen yang terakhir adalah perangkat dan interface yang merupakan tampilan sehingga perangkat tersebut bisa dilihat dan juga dikontrol oleh pengguna.

Unsur-Unsur Dari Cara Kerja IoT

Dari komponen yang ada di atas, hal tersebut akan mempengaruhi unsur-unsur yang diperlukan untuk bisa membuat penerapan IoT akan memberikan fungsi secara maksimal. Unsur tersebut adalah berikut ini:

  • Unsur yang pertama adalah sensor yang bisa untuk mengubah perangkat IoT yang sistemnya pasif menjadi lebih aktif. Sehingga hal tersebut akan membuat peralatan yang menggunakan IoT ini akan bisa terintegrasi dengan lingkungan dan bisa dikendalikan menggunakan sensor yang tertanam.
  • Unsur selanjutnya adalah kecerdasan buatan atau AI yaitu artificial intelligence. Penggunaan AI ini merupakan hal yang penting dalam penerapan IoT karena bisa digunakan untuk membantu komunikasi yang lebih pintar. AI mempunyai kemampuan dengan analisis yang bisa dilakukan dari data yang didapatkan, sehingga bisa mengatur jaringan serta mengembangkan algoritma.
  • Unsur selanjutnya adalah koneksi jaringan yang bisa mendukung sistem IoT dapat lebih efektif dan maksimal digunakan. Dengan jaringan yang lancar dan stabil akan bisa memberikan fungsi lebih baik sehingga bisa membuat pekerjaan menjadi lebih mudah dan cepat.
  • Unsur terakhir adalah perangkat mikro yang mempunyai ukuran kecil. Perangkat mikro ini digunakan untuk banyak hal mulai dari skabilitas, fleksibilitas, dan juga meningkatkan IoT.

Menilik Cara Kerja IoT Itu Sendiri

Setelah mengetahui mengenai komponen dan unsur yang dipunyai sehingga membuat penggunaan IoT akan lebih maksimal. Selanjutnya bisa mengerti dan mulai memahami mengenai cara kerjanya yang digunakan. Konsep dari penggunaan IoT ini sendiri bisa menghubungi mesin ke mesin yang lain. Sehingga perangkat akan saling terintegrasi dan juga terhubung. Hal tersebut akan membantu untuk bisa mengawasi, memonitor, sekaligus dapat untuk mengontrol dengan terus menerus sesuai dengan kebutuhan.

Untuk menggunakan cara kerja IoT memerlukan tiga hal yang digunakan yaitu perangkat, jaringan internet, dan juga cloud data center. Cara kerjanya sendiri seperti berikut ini:

  • Pertama adalah sensor yang mengumpulkan data sehingga akan melakukan reaksi dari data yang dikumpulkan.
  • Sensor yang terpasang akan dapat mengenali suara, sentuhan, dan masih banyak lainnya yang akan dikirimkan ke cloud data center melalui IoT gateway sebagai penghubung.
  • IoT gateway berfungsi untuk menghubungkan sensor dan perangkat dengan internet melalui penggunaan infrastruktur cloud.
  • Cloud data center tersebut merupakan fitur yang membutuhkan energi, ketentuan jarak, dan bandwidth yang ditentukan oleh konektivitas internet stabil untuk bisa membuat pengaplikasian dan pengumpulan datanya menjadi maksimal.
  • Selanjutnya data yang dikirimkan tersebut akan diproses oleh software untuk memberikan reaksi perangkat.

Manfaat Penggunaan Cara Kerja IoT

Penerapan IoT ini mempunyai tiga manfaat yang bisa didapatkan yang berupa:

  • Manfaat yang pertama adalah bisa untuk improved customer engagement atau meningkatkan pengalaman pengguna. Sehingga penggunaannya akan membuat peralatan menjadi lebih aman dan nyaman digunakan.
  • Manfaat lainnya adalah bisa membuat teknologi yang dimanfaatkan akan lebih maksimal.
  • Manfaat yang terakhir adalah membantu untuk mengurangi sampah yang dihasilkan dan lebih hemat biaya.

Contoh Penerapan Cara Kerja IoT Dalam Kehidupan Sehari-hari

Di mana untuk penerapan ini sendiri bisa digunakan untuk banyak kehidupan sehari-hari, seperti:

  • Penerapan IoT bisa bermanfaat untuk bidang kesehatan yang digunakan untuk menyimpan rekam medis dan lainnya.
  • Penerapan IoT bisa bermanfaat untuk keuangan yang bisa melakukan pembayaran dengan mudah dan lainnya.
  • Penerapan IoT bisa bermanfaat untuk manufaktur yang bisa membantu efisiensi kerja yang dilakukan.
  • Penerapan IoT bisa sangat membantu untuk bidang pertanian dengan menggunakan aplikasi untuk banyak hal yang dibutuhkan petani.
  • Penerapan IoT sangat bermanfaat untuk bidang properti untuk integrasi perangkat yang digunakan.

Contoh Penerapan Cara Kerja IoT Dalam Bisnis

Sedangkan manfaatnya untuk bisnis adalah berikut ini:

  • IoT bisa sangat membantu untuk diaplikasikan dalam transportasi seperti yang digunakan kendaraan Tesla.
  • IoT bisa dimanfaatkan untuk smart city yang dilakukan di berbagai negara dengan manfaat membantu untuk melihat lingkungan sekitar secara real time, memantau traffic, memantau kondisi laut, dan juga mitigasi bencana.
  • IoT bisa digunakan untuk industri energi yang bisa membantu menyelesaikan masalah solusi, menghemat energi, dan masih banyak lainnya.
  • Pada industri manufacturing tehnologi IoT bisa digunakan sebagai mekanisme penyambung antara mesin produksi hingga bisa berjalan secara efektif dan bisa dipantau dengan real-time pada monitor monitor maka management dapat berjalan secara baik.
  • Monitoring produksi kelapa sawit. Sebagai tambahan, sekarang IoT mulai berkembang di bagian perkebunan, untuk contoh perkebunan sawit sekarang banyak yang memakai tehnologi ioT untuk mekanisasi operasionalisasi mesin produksi. Oleh karena ada tehnologi itu jadi proses produksi bisa berjalan lebih efektif.

Di atas merupakan beberapa hal yang perlu diketahui dari pengertian hingga cara kerja IoT yang bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari dan juga industri agar bisa berkembang mengikuti perkembangan jaman. Bagi yang ingin memanfaatkan IoT dalam industri dan bisnis yang Anda punyai, silahkan nikmati layanan terbaik yang ditawarkan oleh Optimaxx. Hubungi Optimaxx di nomor +62 811 9800 348 atau email ke info@dev.optimaxx.id untuk mengetahui layanan dan produk lengkap untuk pemanfaatan teknologi di Indonesia.

Related Posts